Dalam penulisan artikel ataupun blogging, thumbnail merupakan sebuah hal penting dalam konteks tersebut.
Selain untuk pratinjau, thumbnail juga bertujuan untuk menjadi daya tarik tersendiri supaya orang mau melihat artikel kita maka tak jarang kebanyakan membuat thumbnail semenarik mungkin atas dasar tujuan tersebut.
Tidak jarang, untuk membuat thumbnail yang menarik sampai harus repot-repot dengan edit sana sini menggunakan aplikasi maupun software editing . Entah itu photoshop atau yang lainnya
Biasanya, thumbnail diambil dari gambar ataupun media pertama pada suatu artikel, atau juga berupa ilustrasi dari sebuah konten.
Walaupun meski merepotkan, namun thumbnail postingan juga mempengaruhi click impression terhadap calon pengunjung untuk sekedar berkunjung ke salah satu artikel postingan tersebut. Ini seperti yang saya jelaskan di awal bahwa tujuan thumbnail yang menarik adalah untuk menarik calon pengunjung dikarenakan meliht thumbnail yang menarik.
Dan sesuai topik kita, kali ini saya akan menunjukkan bagaimana cara membuat thumbnail yang cukup simpel, cepat, & mudah yang seperti gambar thumbnail pada artikel kali ini.
Disini kita akan menggunakan thumbnail generator yang dapat kamu akses pada url https://iwantama2.github.io/thumbnail/.
Cara Pembuatan Thumbnail
Setelah kalian membuka tools thumbnail pada url diatas, kalian tinggal pilih kostumisasi untuk thumbnail kalian.
Disini kalian diberikan kebebasan untuk mengkustomisasi thumbnail secara gratis dengan 19 macam warna background & 13 pola background.
Kalian bisa melakukan kostumisasi dengan mengisikan label postingan, nama author, alamat blog, dan judul postingan previewnya juga secara otomatis yang akan tampil tepat dibawahnya.
Setelah dirasa cocok, kalian bisa langsung mendownloadnya dengan menekan tombol DOWNLOAD IMAGE.
Format dari gambar ini adala *jpg, ukuran file gambarnya juga lumayan kecil, sehingga kalian tidak perlu repot repot untuk mengkompresnya lagi.
Penutup
Itulah bagaimana cara membuat thumbnail yang simple, instan, cepat, & gratis. Jika ada pertanyaan atau request silahkan tinggalkan pesan di kolom komentar. Terimakasih.
Posting Komentar